WhatsApp merupakan media sosial yang banyak digunakan. Terlebih lagi oleh para siswa, tenaga kependidikan, pekerja kantoran, perusahaan, dan lain sebagainya. Karena memang, fitur-fitur sederhananya bisa digunakan dengan sangat mudah. Sayangnya, WA versi asli tergolong cukup membosankan. Karena fitur-fitur tersebut dianggap sangat terbatas bagi sebagian orang. Hingga akhirnya, banyak para develop aplikasi yang mencoba menciptakan aplikasi serupa namun tidak sama. Yakni dengan melakukan modifikasi terhadap aplikasi WA yang ori. Bahkan, jumlah aplikasi WA modifikasi terus bertambah. Dan salah satu yang cukup terkenal adalah GB WhatsApp. Apakah Anda pernah mendengar aplikasi ini? Jika belum, simak beberapa penjelasan tentang GB WhatsApp berikut.
Daftar Isi
Pengertian GB WhatsApp
Aplikasi GB WhatsApp merupakan aplikasi modifikasi WA yang menawarkan berbagai macam fitur menarik yang bisa Anda akses secara gratis. Ketika memutuskan untuk menggunakan aplikasi satu ini, ada banyak keuntungan yang Anda dapatkan. Untuk ukurannya sendiri adalah 39,2 MB. Dan baru saja mengalami pembaruan pada tangga 25 Agustus kemarin.
Fitur GB WhatsApp
Salah satu alasan mengapa ramai pengguna WA ori beralih menggunakan GB WhatsApp ini adalah fiturnya yang menarik. Di mana, Anda tidak akan pernah bosan ketika menggunakannya. Berbeda halnya dengan penggunaan WA ori. Adapun fitur-fitur menarik yang bisa Anda dapatkan seperti:
-
Keamanan
Bagaimanapun, keamanan tetap menjadi hal yang paling penting untuk diperhatikan. Baik itu ketika menggunakan aplikasi WA ataupun aplikasi lain. Dengan adanya fitur keamanan, Anda tidak perlu merasa khawatir lagi akan keamananya. Bahkan, aplikasi ini juga sudah mengantisipasi terjadinya banned.
-
Pengirim pesan yang baik
Fitur menarik kedua adalah pengirim pesan yang baik. Maksudnya adalah, Anda bisa mengirimkan pesan secara terjadwal. Bukan hanya itu saja, aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk membaca pesan yang sudah terhapus atau ditarik oleh si pengirim pesan. Jadi, Anda tidak perlu lagi merasa penasaran ketika ada pesan masuk yang tiba-tiba dihapus.
-
Mengirim pesan tanpa harus menyimpan nomor
Pada umumnya, ketika akan mengirimkan pesan ke orang lain, Anda meski menyimpan nomornya terlebih dahulu. Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi GB WhatsApp. Anda tetap bisa mengirimkan pesan ke nomor orang lain tanpa harus menyimpan nomornya terlebih dahulu. Fitur ini pas sekali buat Anda yang tidak suka atau malas menyimpan nomor orang lain.
-
Banyak pilihan tema
Salah satu fitur yang membuat banyak pengguna gb Whatsapp betah menggunakannya adalah pilihan tema. Yang mana, ada banyak sekali tema-tema menarik dan keren yang bisa Anda gunakan. Yang pasti tidak akan membuat Anda merasa bosan.
-
Download status orang lain
Fitur GB WhatsApp keren lainnya adalah bisa download status orang lain. Bagi Anda yang suka download status keren milik orang lain, maka gunakan saja aplikasi satu ini. Karena Anda tidak perlu memintanya kepada si empunya status.
-
Mengirim dokumen banyak sekaligus
GB WhatsApp bisa menjadi solusi bagi Anda yang ingin mengirimkan berbagai macam file ke orang lain dengan jumlah yang banyak. Bahkan, bisa mengirimkan dokumen lebih dari 100 hanya sekali kirim. Keren sekali bukan?
Hanya saja, karena merupakan aplikasi modifikasi, atau aplikasi MOD, Anda tidak bisa mendownloadnya via Google Play Store. Selain itu, proses instalasinya juga berbeda dengan aplikasi pada umumnya. Demikian seputar aplikasi GB WhatssApp.
Jika tertari, Anda bisa langsung mendownloadnya dengan mudah, dan melakukan instalasi.